Selain wisata alam dan pantainya yang indah, Lombok terkenal juga dengan kain tenun dan songketnya. Kain – kain ini dikerjakan dengan tangan dan ditenun secara manual. Rata – rata kain ini ditenun 8 jam sehari sehari untuk mendapatkan 15 cm kain. Bayangkan berapa lama kain tenun ini dikerjakan untuk mendapatkan ukuran selebar 1 meter atau lebih. Maka tidak heran jika harga kain tenun ini lumayan mahal.
Selain dikerjakan dengan tangan secara manual juga tergantung dengan jenis benang yang digunakan. Kain yang ditenun dengan menggunakan benang yang secara manual harus ditenun dulu akan lebih mahal harganya disbanding dengan kain yang ditenun dengan benang biasa. Dalam pengerjaannya, kain tenun dibedakan menjadi dua, yaitu kain tenun songket, kain yang hanya dikerjakan oleh pengrajin wanita dan kain tenun ikat yang hanya dikerjakan oleh pengrajin pria.
Kain tenun ikat ini biasanya menjadi bahan dasar untuk membuat baju dan kemeja. Beberapa motif yang sering dibuat untuk kain tenun sebagai berikut :
Motif Subahnale, merupakan motif yang pertama kali dibuat, harga kain sekitar Rp 750.000 kegunaan untuk kain sarung.
Motif Rumah Lumbung atau rumah adat suku Sasak, kain ini berkisar sekitar Rp 150.000 kegunaan untuk kain taplak meja.
Motif Rangrang atau motif Simetris dengan perpaduan warna – warni yang sangat dinamis, berkisar Rp 500.000 nantinya bisa dipergunakan untuk baju pria dan wanita.
Kain – kain tenun ini juga tersedia dakam gulungan yang bisa dibeli dalam ukuran per meter sesuai kebutuhan. Kain tenun katun Rp 175.000; per meter, kain tenun super Rp 250.000 per meter dan kain tenun sutra Rp 650.000 per meter. Selain untuk bahan baju, kain tenun ini juga tersedia untuk keperluan taplak meja maupun penutup tempat tidur atau bed cover. Untuk harga bed cpver ukuran single Rp 400.000; ukuran double Rp 1.000.000; ukuran King Rp 1.500.000;
Supaya Citilinkers lebih puas dalam memilih sesuai selera, silahkan merencanakan perjalanan ke Pulau Lombok dan kunjungi sentra songket dan tenun langsung. Berikut adalah rekomendasi penjualan tenun, sekaligus menyaksikan pembuatan kain tenun indah khas Lombok.
Dharma Setya
Jalan Tenun Tradisional Puyung, Lombok
Telp (0370) 6605204 – 6604223
Websitenya di www.dharnasetya.com
Kunjungi Website Baru Kami Trip-Outbound. Dan Telusuri kami di Outbound Lembang, Lembang Outbound, Outbound Bandung, Bandung Outbound, Outbound Bandung Lembang, Outbound Lembang Bandung, Bandung Lembang Outbound, Lembang Bandung Outbound, Outbound, Outbond, Lembang, Bandung, Outbound Adventure, Trip Outbound, Rafting Arung Jeram, Outbound training Bandung, Camping Bandung, High Ropes Bandung, Hiking Lembang Bandung, Company Gathering, Family Gathering, MICE,