Tempat Nongkrongnya Orang Bandung (part2)



Tempat Nongkrongnya Orang Bandung  (part2)

       Balai kota menjadi tempat administratif bagi pemerintahan kota, dan walikota menjalankan tugasnya disini. Selain menjadi tempat pemkot, balai kota menjadi tempat rekreasi dan jalan jalan bagi orang - orang. Balai kota yang ada di Bandung inilah yang menjadi tempat sekaligus memiliki taman bagi orang - orang yang ingin berkunjung dan berkumpul dengan yang lainnya.


       Balai kota Bandung berada di jalan Wastu kencana. Setiap harinya balai kota atau yang biasa disebut dengan balkot sering dikunjungi warga Bandung terutama untuk jalan - jalan, gathering komunitas, bahkan yang pacaran pun ada. Di balkot ada beberapa tempat juga taman di sekitarnya, penasaran apa aja itu? Artikel ini akan membahasnya beserta fasilitas apa saja yang ada di balkot.

       Balkot Bandung berada di dekat taman - taman yang ada di Bandung seperti taman Dewi Sartika, Taman Sejarah, Taman Labirin, Taman Badak dan Taman vanda yang ada di seberang selatan balkot. Di sekitaran balkot juga ada museum Bank Indonesia, lalu Bandung Planing Gallery dan jangan lupa soal mall seperti BIP ( Bandung Indah Plaza) dan BEC (Bandung Elektronikal Center).

       Nah setelah di jelaskan beberapa taman di artikel bagian pertama, kita lanjutin lagi taman yang belum disebutin. Di bagian sebrang balkot yang ada di sebelah selatan terdapat taman Vanda. Di taman Vanda ini juga beberapa orang melakukan aktivitasnya disini seperti bermain skeatboard, dan duduk bersantai. Jika malam biasanya air mancur yang keluar akan dihiasi lampu yang berwarna - warni seperti air mancur pelangi.


       Di bagian utara, tepatnya di depan jalan Aceh ada taman sejarah dan Bandun Planing Gallery. Di Taman Sejarah memiliki konsep seperti namanya yaitu tentang sejarah khususnya sejarah Bandung. Terdapat ornamen wajah walikota Bandung terdahulu yang terbuat dari kaca, sehingga orang - orang terutama anak - anak bisa mengetahui walikota Bandung terdahulu. Disini juga  aa monumen batu yang tinggi serta kolam renang cetek pun di sediakan disini. Dulunya tempat ini adalah lahan parkir DPRD kota Bandung.


       Setelah itu Ada juga Bandung Planing Gallery. Tempat ini merupakan tempat yang memperlihatkan perencanaan seperti infrastruktur yang baru mau di buat dan telah dibuat di Kota Bandung. Dengan memadukan teknologi yang canggih membuat tempat ini memperlihatkan Bagaimana perencanaan kota Bandung terlihat begitu modern. Untuk masuknya pun gratis alias tidak dipungut biaya sepeserpun.

       Beberapa fasilitas yang ada disekitar Balkot ini juga ada di setiap tempat yang ada di Bandung, mulai dari PKL, parkir, tempat casan , wc dan masjid pun tidak jauh dari tempat itu. Pokoknya tempat ini menjadi salah satu tempat yang paling  wajib dikunjungi warga Bandung.

Baiklah, sobat Outbound Lembang Bandung bagi anda anda yang sedang berencana melaksanakan kegiatan seperti offroad di Lembang Bandung, Outbound Training dan berbagai kegiatan outdoor activity lainnya. Jangan ragu dan sungkan untuk menghubungi team marketing kami.



Regards,


Trip Outbound